Hari Sabtu Tanggal 11 November 2017, merupakan hari yang sangat spesial bagi jemaat di kota Pematang Siantar. Dimana pada hari itu jemaat Pematang Siantar memperingati ulang tahunnya yang ke 6. Acara ulang tahun yang dirayakan pukul 19.00 ini dihadiri sekitar 120 orang.
Acara perayaaan Ulang tahun gereja diawali dengan pertemuan Leaders di hari Kamis tanggal November 2017. Pertemuan ini dipimpin oleh Pdt. Dani Wongso bersama istri Ika Purba (Pemimpin Jemaat Medan). Dalam pertemuan ini kita kembali diajarkan tentang “MINISTRY SKILL, SOSIAL SKILL dan EMOTIONAL SKILL” yang membantu kita dalam hubungan satu sama lain – baik dalam pernikahan, sesama brother sister dan juga dalam pelayanan.
Pada hari Sabtu merupakan acara perayaan ulang tahun gereja. Acara diawali dengan makan malam bersama yang disediakan oleh grup single dan kampus, grup pasangan muda, grup married, dan grup Pria Ilahi Wanita Allah. Makanan disajikan di atas meja sekreatif mungkin untuk dinilai oleh tim juri dan diakhir acara akan diumumkan pemenangnya.
Setelah makan malam, acara dilanjutkan dengan Pemutaran Video perjalanan GKDI Siantar selama 6 Tahun, kalimat pembuka oleh MC, doa, dan menyanyikan satu lagu pujian. Puncak acara perayaaan ditandai dengan pemutaran video countdown diiringi music selamat ulang tahun, bersamaan dengan itu Bapak Pdt. Robin dan Istri Elly Simbolon naik ke atas panggung serta mengundang semua peserta mission team ikut naik keatas panggung. Ada 9 orang mission team yang 6 tahun lalu datang ke kota Siantar meninggalkan kenyamanan mereka di kota Medan.
Pdt. Robin dan Istri lanjut membagikan kembali bagaimana perjuangan mereka di awal datang di kota ini, belum punya pekerjaan dan dengan berbagai pergumulan masing masing tapi tetap semangat membagikan keyakinan mereka. Tidak heran kalau sampai hari ini Tuhan menambahkan mereka dengan orang orang yang mencari Tuhan dan hidup dalam kebenaran, dari 9 orang Murid Yesus menjadi 63 Murid Yesus.
Acara dilanjutkan dengan penyalaan lilin oleh salah satu anggota mission team yaitu Tiara Silalahi, dan dilanjutkan oleh sharing dari Pdt. Robin – Elly tentang rasa syukur mereka selama 6 tahun memimpin Jemaat Siantar. Sebagai rasa syukur dan terima kasih kepada mission team atas iman mereka buat kota ini, kita dari semua Jemaat memberikan bingkisan kecil dengan harapan mereka terus setia dan tetap menjadi inspirasi. Acara terus berlanjut dengan penampilan yang lucu dan sangat menghibur dari setiap group. Semua terlihat sangat antusias dan menikmati sekali acara perayaan Ulang tahun GKDI Siantar yang ke 6 tahun ini.
Di hari Minggu 12 Nopember 2017, merupakan ibadah khusus dalam rangka ulang tahun gereja dimana kita berkesempatan kembali mendengarkan Kotbah dari Bapak Pdt. Dani Wongso dengan judul kotbahnya: 7 Parables atau 7 Perumpamaan Yesus dalam kitab Matius 13, yang mengajarkan kita 7 sikap hati dan karakter yang dimiliki Tuhan Yesus. Sebelumnya di sesi perjamuan kudus , Ibu Ika Purba juga berbagi dengan kita bagaimana proses hidupnya dalam menjalani hidup sebagai murid Yesus yang sangat menginspirasi.
Semua rangkaian acara mulai dari hari Kamis sampai Minggu berjalan dengan lancar dan banyak hal yang boleh kita belajar. Perayaan kali ini tidak hanya sekedar perayaan tetapi secara iman dan kerohanian kita banyak sekali dibantu dan ditumbuhkan, seperti yang dikatakan Pdt. Robin
“melalui anniversary ini kami diingatkan kembali bahwa banyak karya Tuhan di kota Siantar, dan banyak lagi yang harus kami perlu berubah dan bertumbuh supaya semakin mirip dengan Kristus, terima kasih buat brother sister buat doa-doa dan supportnya buat kami”
Semoga kedepan semakin banyak lagi kabar baik dari kota Siantar, dan banyak karya Tuhan terjadi di kota ini melalui banyak jiwa – jiwa yang dimenangkan dan murid Yesus yang tetap setia. Semuanya kemuliaan hanya bagi Tuhan kita. Amin!
Last modified: Aug 26